03 Maret 2021   /   Berita

Bank Sumsel Babel Dukung Ekonomi Rakyat

Bank Sumsel Babel Dukung Ekonomi Rakyat

GELIAT perekonomian di Bangka Belitung terus ber- tumbuh dan Menindaklanjuti hasil TPAKD yg dihadiri Gubernur Babel, OJK regional 7, Bank indonesia Per- wakilan Bangka Belitung dan Direktur utama Bank Sum- sel Babel. Guna mendukung ekonomi rakyat, Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin didam- pingi Pemimpin Bank Sumsel Babel Cabang Pangkalpi- nang Rofalino Kurnia menyempatkan diri mengunjungi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) tanaman jahe merah di Kelurahan Arung Dalam Keca- matan Koba, Bangka Tengah, Selasa (2/3)


“Jadi kita kesini untuk membantu ibu-ibu rumah tangga sebagai penggerak ekonomi tanaman jahe merah ini. Kita membantu dalam bentuk pembia- yaan Kredit Usaha Rakyat (KUR),” ujar Achmad Syamsudin kepada Bangka Pos Group, Selasa (2/3).

Keberhasilan penyaluran kredit ada beberapa kompo- nen diantaranya dana atau pembiayaan, kemudian pembinaan yang dibina oleh pihak perusahaan yang kaya akan pengalaman dan sudah terbukti berhasil.

“Selanjutnya ada akses pemasaran PT Berkah Rem- pah Bersama Makmur. Dari komponen keberhasilan itu kami berharap bisa ter- penuhi tinggal bagaimana kita istiqomah menjalankan usaha ini dimana kita saling bergandengan tangan,” lanjutnya.

Achmad menambahkan, program ini semoga bisa diimplementasikan dengan baik karena cukup bagus dan Bank Sumsel Babel sebagai bank kebanggaan masyarakat ini akan mem- bantu sekuat tenaga.

“Kami berharap Desa Arung Dalam ini menjadi desa nomor satu penghasil jahe merah,” harapnya.Apalagi katanya lahan daerah Bangka Belitung cocok ditanami jahe merah. Di tengah pandemi Covid-19 ini menanam jahe merah sangat bagus karena banyak diminati

Berita Lainnya

Internet Banking Personal Internet Banking Personal Internet Banking Corporate Internet Banking Corporate  Pengaduan Online Pengaduan Online Hubungi Kami Hubungi Kami