23 November 2022   /   Berita

PENANDATANGANAN MOU BANK SUMSEL BABEL DENGAN PEMKAB MUBA

PENANDATANGANAN MOU BANK SUMSEL BABEL DENGAN PEMKAB MUBA

Penandatangan MoU dan PKS antara Bank Sumsel Babel dengan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dilaksanakan pada Selasa (25/9) bertempat di lantai dasar Hotel Arista Palembang. Hadir pada acara tersebut, jajaran direksi Bank Sumsel Babel, Bupati Muba Bpk. H. Pahri Azhari dan Ketua DPRD Muba Bpk. Ir. Uzer Effendi.

Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Bpk. Asfan Fikri Sanaf mengungkapkan bahwa penandatangan MoU tersebut untuk lebih memperkuat kerjasama yang selama ini telah terjalin antara kedua belah pihak dan berharap di masa mendatang dapat melakukan kerjasama dalam ruang lingkup yang lebih luas lagi.

Pemkab Muba telah mempercayakan pengelolaan keuangannya kepada kami, dan perlu diketahui bahwa aset Pemkab Muba di Bank Sumsel Babel merupakan nomor dua tertinggi setelah Pemprov Sumatera Selatan. Untuk tingkat kabupaten, Muba merupakan kabupaten pertama yang telah melakukan penandatangan MoU penanaman modal dengan Bank Sumsel Babel, jelas Bpk. Asfan.

Atas kepercayaan Pemkab Muba terhadap Bank Sumsel Babel dalam pengelolaan keuangannya, Pemkab Muba akan menerima dua unit komputer untuk ditempatkan di Kantor Pemkab Muba, tepatnya di ruang keuangan dan satu lagi di ruang bupati. Melalui komputer itu, Pemkab Muba dapat secara online memantau langsung pengelolaan keuangan di Bank Sumsel Babel tanpa mesti harus menghubungi pihak Bank. Hingga saat ini, jumlah penyertaan modal Pemkab Muba di Bank Sumsel Babel sebesar Rp. 49 miliar.

Sementara, Bupati Muba H. Pahri Azhari mengatakan, Pemkab Muba mempercayakan pengelolaan uangnya di Bank Sumsel Babel karena Bank Sumsel Babel memiliki kredibilitas dan prospek yang baik di masa mendatang. kita melihat kerjasama dengan Bank Sumsel Babel ini memiliki prospek ke depan yang sangat bagus sekali. Dengan adanya MoU ini, selain mendapatkan payung hukum yang jelas, kita juga dapat memantau keluar masuknya dana secara online, sehingga penggunaan anggaran dapat diamati dengan lebih jelas, ujarnya.

Berita Lainnya

Internet Banking Personal Internet Banking Corporate Pengaduan Online Hubungi Kami