23 November 2022 / Berita
RUPSLB memutuskan 5 nama untuk jajaran Direksi Bank Sumsel Babel yang diikuti oleh seluruh Pemegang Saham Provinsi Sumatera Selatan dan bangka Belitung, serta 15 Kabupaten/Kota. untuk jabatan Direktur Utama diisi oleh M. Adil yang kini menjabat CEO BNI Jakarta Kota, Direktur Pemasaran Syahyohan Johny, Direktur Operasional Mertolihan, Direktur Kepatuhan Rozi A. Sabil dan Direktur Umum M. Iskandar.
Direksi baru terdiri dari 2 orang pihak eksternal dan 3 calon lainnya dari internal Bank Sumsel Babel. M. Adil yang direkomendasikan Dirut masih menjabat sebagai CEO Kanwil BNI Jakarta Kota dan Direktur Pemasaran Syahyohan Johny masih menjabat sebagai Pemimpin Divisi Treasury Bank Jabar Banten.Pemegang Saham Bank Sumsel Babel juga menyepakati sejumlah nama Calaon Direksi itu bakal diajukan ke Bank Indonesia untuk mengikuti fit and profer test. Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengatakan jika nama-nama yang diajukan tersebut lulus fit and profer test maka diharapkan dapat langsung menjalankan tugasnya.
Namun sesuai syarat dari BI kandidat harus mengantongi Sertifikasi Manajemen Risiko level 5 da pengalaman dunia Perbankan minimal 10 tahun. Mengenai kekosongan sejumlah posisi Dewan Direksi hingga menunggu hasil fit and profer test BI keluar kata Yusri tidak sampai mengganggu Operasional Bank Sumsel Babel. Pasalnya saat ini para Pemegang Saham telah menetapkan Mertolihan yang sebelumnya menjabat Direktur Kepatuhan menjadi Direktur Operasional.